BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
Manusia telah menemukan peralatan yang menghasilkan
energi elektromagnetik untuk komunikasi, sensor, dan deteksi, serta keperluan
yang lain. Apapun tujuannya, sebuah sistem harus mentransmisikan energi
elektromagnetik dalam cara yang diinginkan. Saluran transmisi dan pemandu
gelombang (waveguides) adalah contoh
dari sistem tersebut.